Wednesday, October 2, 2019

Situs Purbakala Cipari

Situs Purbakala Cipari, Kuningan Menyedihkan

Dari 7000 meter persegi luas situs, yang baru diekskavasi baru 2500 meter persegi. Itu pun tahun 1972, belum ada lagi penelitian lebih lanjut dari Situs Purbakala ini.

Padahal kalau melihat benda-benda purbakala, bisa mengungkap sejarah peradaban manusia di Indonesia, ini bahkan dunia. Entah mengapa pemerintah sepertinya kurang peduli dengan Situs Purbakala Cipari ini. Para penelitian dari Amerika, Belanda, Swis, Italia pernah datang ke sini dan melakukan penelitian secara langsung. 

Bahkan, seorang antropolog dari Amerika langsung dari Bandara menuju ke Cipari dan menelitinya secara langsung secara intensif, kata Pa Rasman yang menjaga situs purbakala Cipari itu.
Ini kali ketiga, mengunjungi situs tersebut. Tapi belum ada perkembangan berarti tentang What, Why, How, Who nya Situs Purbakala Cipari itu. Informasi dari tiap benda atau lokasi sama. Situs Purbakala Cipari adalah situs manusia purba sekita 1000 SM- 500 SM, melihat benda-yang ditemukan yang didominasi peralatan batu dan perunggu. Bisa jadi berasal dari zaman Paleolitikum dan zaman Perunggu atau peralihan keduanya.

No comments:

Post a Comment